Posted in Parenting, resep

Wanna Baby B or Baby G..

Baca tulisan ini info dari @indahkurniawaty , jadi inget, udah lama banget pengen nulis ini, just share pengalaman aja.

Setelah baca tulisan tersebut langsung..ho oh bener banget 😀 . Tumben!! Biasanya saya dapet info yang malah kebalikannya. Jadi kadang ga’ PD juga klo pengen nulis tentang mau anak laki-laki atau anak perempuan.

Anak itu titipan Alloh, mau perempuan atau laki-laki sama saja, yang penting selamat dan sehat tanpa kurang satu apapun. Hanya bagi manusia, lebih lengkap jika kita bisa mendapatkan apa yang kita inginkan, atau memilki keduanya.

Sekitar Oktober 2005, saya diajak kakak ipar ikut suatu seminar dimana narasumbernya adalah dr.Boyke *yangterkenalitu*. Disimak dengan seksama banget dunk yaa, secara pada waktu itu saya ingin anak kedua saya kelak berjenis kelamin laki-laki karena yang pertama perempuan, Nadia. Sedangkan saya yang sudah punya riwayat melahirkan C-sect parno banget seandainya saya ga’ bisa hamil berkali-kali lagi gimana. So saya mau tahu banget gimana caranya untuk mendapatkan anak laki-laki.

As dr.Boyke said..
Laki-laki (sel sperma) memiliki kromosom seks jenis X dan Y. Sedangkan perempuan memiliki kromosom seks yang sama yaitu X dan X. Bila dalam berhubungan intim, sperma X membuahi sel telur maka terjadilah pertemuan kromosom X dengan X, sehingga yang didapat bayi perempuan (XX). Sebaliknya bila sperma Y yang mebuahi sel telur maka kromosom Y akan bertemu dengan kromosom X sehingga akan mendapatkan bayi laki-laki (XY). 

Jadi bisa dibilang yang nentuin anak kita mau perempuan atau laki-laki yaaaa sang suami, karena dia memiliki kromosom seks yang berbeda X dan Y. Jadi, klo masih ada aja suami yang nyalahin istri karena ga’ bisa ngasih anak laki-laki atau anak perempuan sehingga membuatnya berpaling ke lain hati *huhenaknyadiapainyaaa!!* pasti suami ga’ gaul dia 😀

Lanjuuut..
Sperma X ukurannya lebih besar, berjalan lamban, bentuknya lebih panjang dan dapat bertahan hidup lebih lama serta lebih tahan suasana asam. Sedangkan sperma Y bentuknya bundar, ukurannya lebih kecil atau sekitar sepertiga kromosom X, bersinar terang, jalannya lebih cepat dan usianya lebih pendek serta kurang tahan dalam suasana asam.

So klo bisa dibuat ringkasan-nya :

Klo mau bayi perempuan, maka buatlah suasana asam.Istri dianjurkan untuk makan daging-dagingan sedangkan suami makan sayur-sayuran. Melakukan hubungan intim 2-3hari sebelum ovulasi *ovulasi biasanya terjadi di hari ke 14 setelah hari pertama haid*. Ejakulasi terjadi sebelum istri mencapai orga*me. Dan setelah melakukan hubungan intim, miss-V dicuci dengan 1 gelas air yang dicampur dengan 1sdt cuka.

Klo mau bayi laki-laki, maka buatlah suasana basa. Istri dianjurkan untuk makan sayur-sayuran sedangkan suami makan daging-dagingan. Melakukan hubungan intim 2 hari sesudah ovulasi. Ejakulasi terjadi sesudah istri mencapai orga*me. Dan setelah melakukan hubungan intim, miss-V dicuci dengan 1 gelas air yang dicampur dengan 1sdt baking soda.

Dan ternyata it works. And I called it planning too. Meski begitu Alloh tetap penentu segala rencana yang kita buat, dan apapun itu pasti itu yang terbaik untuk kita.

Author:

I'm a daughter, sister, wife, n mom of 4 kids

9 thoughts on “Wanna Baby B or Baby G..

    1. 🙂 iyaaa semuanya udah ada skenarioNya..klo gw knp pk metode2 gini, krn gw ngrasa khamilan gw tbatas aja, melahirkan pertama uda operasi aja gitu, selain itu di keluarga suami gw cucu2nya byk perempuan, daaan yg paling duenkk siy krn parno-nya gw 😀 susyaaaa cyiin ngejaga n ngdidik anak perempuan, musti Xtra pokoknya, jaman sekarang gitu lho..:) ecuma ini pandangan gw yaaa, sebenarnya semuanya sama aja, setiap anak msti dijaga n dididik dgn baik..

    1. iye ni yeee..new year new look ni yee 😀
      yaa mungkin cr lainnya itu..waktu yg kdua gw jg ga’ pk soda cm gw banyakin makan sayurnya 🙂 kt-nya klo anaknya laki2 pas hamil seneng bgt makan sayur2an gitu..n gw-pun jg gitu, seneng bgt ma capcay..dtunggu yaa crita2nya klo jd mgunakan metode ini 😀

Leave a comment